News &
Updates

News Image

Share

KESERUAN KOORDINASI PERSIAPAN PERJUSA
10 Oktober 2023

KESERUAN KOORDINASI PERSIAPAN PERJUSA

Sidoarjo, Kampus Ursulin - Sanmaru. 
Setelah jam pembiasaan pagi berakhir, waktunya memasuki jam kegiatan pramuka (07.10-08.50 WIB) oleh Yohanes Debrito,P.S, S.Pd.

Materi pramuka kali ini tentang persiapan menuju hari PERJUSA yang akan diadakan pada 20-21 Oktober 2023.

Bertempat di lapangan SMP Santa Maria II Sidoarjo, (05/10/23), seluruh murid dari kelas 7 sampai kelas 9 ditugaskan untuk menyiapkan perencanaan penampilan yang akan ditampilkan saat PERJUSA (Perkemahan Jumat Sabtu).


"Nanti kalian per regu menampilkan penampilan untuk ditampilkan saat perjusa, saya harap semuanya menyiapkan dengan baik dan se kreatif mungkin," Ujar Yohanes De Brito P. S yang bisa disapa Pak Deri.

Peserta didik yang sudah sangat menanti momen PERJUSA ini sangat bahagia dan tertantang saat diberi tugas untuk menampilkan penampilan. 
Mereka dengan asik dan kreatif memikirkan penampilan yang akan ditampilkan saat hari PERJUSA tiba.

"Waktu yang diberikan untuk 1 penampilan hanya 10 menit dan sudah termasuk persiapan. Saya harap kalian bisa mengatur penampilan kalian dam mempersiapkan dengan baik, " ucap pak Deri selaku koordinator pendamping pramuka.

Seluruh peserta didik berharap saat hari perjusa tiba, semua berjalan lancar dam menyenangkan, begitupun dengan penampilan yang akan mereka tampilkan.

Para guru pendamping regu yang mendampingi juga berharap mereka dapat melaksanakan dan mengikuti PERJUSA dengan baik.

(SPJ - 9B)